6 Aplikasi Karaoke Android Terbaik

Aplikasi karaoke

Kegiatan karaoke merupakan hiburan yang menyenangkan, apalagi kalau di lakukan pada saat beban kerja sedang banyak-banyaknya. Karaoke memang merupakan kegiatan yang sangat mujarab untuk menghilangakan stress selama kerja. Hal ini karena dengan karaoke kita dapat menyanyikan lagu kesukaan kita dan mengekspresikan diri dengan bebas.

Jika dulu melakukan karaoke harus di tempat khusus karaoke, maka sekarang ini kita tidak perlu melakukannya. Pasalnya sekarang telah muncul banyak sekali aplikasi karaoke yang dapat diinstal di handphone andorid. Sehingga memungkinkan kita untuk melakukan karaoke meskipun sedang berada dirumah.

Untuk itu pada kesempatan kali ini, sukasite.com akan merangkum beberapa aplikasi karaoke terbaik yang dapat diinstal pada handphone android. Untuk lebih lengkapnya silahkan simak artikel berikut.

Kumpulan Aplikasi Karaoke Terbaik

Di playstore android terdapat banyak sekali aplikasi karaoke yang dapat diinstal, akan tetapi tidak semua aplikasi tersebut memiliki fitur untuk melakukan karaoke yang mumpuni. Untuk itu, berikut ini kami rekomendasikan beberapa aplikasi karaoke android terbaik yang dapat kamu instal secara gratis.

1. Smule

Diurutan pertama, aplikasi yang paling populer untuk melakukan karaoke adalah smule. Smule ini merupakan aplikasi karaoke yang tergolong sangat komplit, hal ini karena didalamnya terdapat fitur yang memungkinkan kita untuk duet karaoke dengan orang lain secara online. Fitur lainnya dari aplikasi ini adalah voice enhancer yang akan membuat suara terdengar lebih merdu seperti hasil rekaman studio.

Aplikasi Karaoke smule

Selanjutnya jika telah selesai melakukan karaoke, kita juga dapat menyimpan hasil rekaman di galeri atau dapat juga langsung membagikannya melalui sosmed baik Facebook, Twitter, atau Google Plus.

2. Wesing

Aplikasi karaoke gratis yang kedua adalah wesing. Wesing merupakan aplikasi karaoke gratis yang mana sudah dipakai dan di riview lebih dari 900 ribu kali di PlayStore. Tidak berbeda dari Smule, kita juga dapat melakukan duet bersama artis atau teman sesama pengguna Wesing.

Aplikasi Karaoke wesing

3. Singo

Aplikasi karaoke selanjutnya adalah singo. Singo merupakan aplikasi karaoke offline yang dapat di instal pada andorid. Karena aplikasi ini bersifat offline maka kita dapat menggunakannya dalam keadaan handphone offline maupun online. Pada saat keadaan online, kita dapat juga melakukan duet karaoke dengan teman yang menggunakan singo.

Selain dapat melakukan duet dengan teman, aplikasi ini juga mempunyai fitur di mana kita bisa membuat room karaoke sendiri. Di room tersebut, kita dapat bernyanyi secara privat, bersama orang-orang yang telah di tentukan. Fitur yang tidak kalah dari aplikasi karaoke terbaik lainnya adalah fitur effect suara yang bisa kita pilih sesuai kebutuhan. Untuk mengunduh aplikasi ini silahkan kunjungi web apkpure.com.

4. StarMaker

Aplikasi karaoke yang keempat adalah StartMaker. Aplikasi ini dikembangkan oleh starmaker interactive dan telah diunduh serta di riview lebih dari 2jt pengguna di playstore. Untuk fiturnya sendiri aplikasi karaoke startmaker tidak jauh berbeda dengan aplikasi lainnya.

5. Yokee Karaoke

Aplikasi karaoke yang kelima adalah Yokee Karaoke. Aplikasi ini dikembangkan dan dibuat oleh yokee.tv dan telah di unduh serta di riview lebih dari 900ribu pengguna playstore. Selain telah banyak di unduh, aplikasi karaoke ini tentunya juga dapat diinstal secara gratis di handphone kita.

Aplikasi Karaoke yokee

Beberapa fitur yang dapat digunakan pada Yokee adalah merekam suara kita dari lagu yang diinginkan kemudian langsung membagikannya kepada teman – teman yang juga menggunakan yokee karaoke.

6. SingPlay

Aplikasi karaoke yang terakhir adalah singplay. Aplikasi ini dibuat dan dikembangkan oleh perusahaan kinemaster yang terkenal juga sebagai aplikasi editing videonya. Sejak rilis pertamanya, SingPlay sudah di unduh dan diriview lebih dari 100ribu pengguna.

Seperti aplikasi karaoke lainnya, singplay ini juga memiliki fitur yang tidak jauh beda dengan yang lainnya. Kita dapat bernyanyi dengan atau tanpa vokal asli, merekam nyanyian atau menampilkan instrumental dengan musik asli di belakang, menyesesuiakan tempo dan pitch lagu dan juga dapat langsung membagikannya di sosial media seperti facebook dan google plus. Jika tertarik untuk mengunduh aplikasi ini silahkan klik tombol menu dowbload dibawah ini. 


Selain enam aplikasi karaoke terbaik yang telah kami rangkumkan diatas, sebenarnya masih ada beberapa aplikasi karaoke lain yang menarik digunakan seperti, The Voice: On Stage, Red Karaoke Sing & Record, Karaoke Online, Mini Karaoke, Video King Karaoke dan masih banyak lainnya. Namun demikian untuk mendapatkan kualitas aplikasi karaoke yang paling bagus maka kami remokomendasika enam aplikasi tersebut.

Penutup

Itu tadi adalah rekomendasi aplikasi karaoke android gratis yang dapat diinstal di handphone. Kami harap dengan adanya artikel ini dapat membantu pembaca sekalian dalam memilih aplikasi karaoke terbaik yang ingin digunakan.

Mungkin cukup demikian dari sukasite.com, terimakasih telah berkunjung dan sampai jumpa di artikel berikutnya.

Tinggalkan komentar

Photo of author
Hi, saya Abdul, penulis aktif di situs sukasite.com, saya menyukai berbagai macam hal yang berkaitan dengan dunia teknologi. Saya juga suka belajar seputar blogging dan SEO.
Gulir ke atas